Games Blog

Thursday, November 22, 2018

4 Jenis Kendaraan Di Garena Free Fire

| Thursday, November 22, 2018
Kendaraan Free Fire - Buat kalian penggemar game Free Fire, pasti sudah tidak asing lagi dengan kendaraan yang sering kalian gunakan di dalam permainan. Seperti yang kalian ketahui di game Free Fire ini memang telah disediakan lokasi-lokasi dimana kalian bisa menemukan kendaraan yang bisa kalian gunakan.

Kendaraan yang terdapat di game ini, selain sebagai alat transportasi untuk menjelajah dan mencari loot di lokasi looting terbaik. Bisa juga dijadikan sebagai senjata untuk membunuh pemain yang lain. Cara tersebut sungguh ampuh untuk mengurangi pemain di permainan tersebut, karena dengan hanya sekali tabrak, lawan kita akan langsung tewas seketika.

Jenis Kendaraan Di Garena Free Fire

Jenis Kendaraan Di Garena Free Fire

Kendaraan adalah salah satu hal terpenting dalam game ini, karena kendaraan tersebut dapat membantu kalian untuk dapat bertahan hidup sedikit lebih lama di awal permainan. Kendaraan yang terdapat di dalam game Free Fire ini ada 4 jenis yang bisa kalian temukan disekitar pulau. Oleh sebab itu, berikut ini adalah jenis-jenis kendaraan di Garena Free Fire.

1. Tuk-Tuk

Kendaraan yang mirp bajaj ini, mempunyai kecepatan maksimal hingga 72 km/jam. Kendaraan yang mempunyai 3 roda ini mampu menampung hingga 3 orang pemain. Kendaraan ini sangat mudah untuk dioperasikan, kekurangan dari kendaraan ini adalah sangat mudah sekali untuk diserang oleh pemain lain, karena bentuknya yang terbuka.

2. Mobil Jeep

Mobil yang mirip dengan kendaraan militer ini, mempunyai kecepatan maksimal hingga 90 km/jam. Kendaraan yang sering ditemukan di Mars Elektrik ini, sangat cocok untuk digunakan dalam mode squad, karena dapat menampung hingga 4 pemain. Dengan tempat duduk model terbuka, kendaraan ini sangat rawan terkena serangan dari pemain lain.

3. Mobil Pick Up

Mobil pick up yang berwarna biru ini, cukup sering ditemukan oleh para pemain, khususnya di area Bimasakti Strip dan Hangar. Kendaraan yang menjadi incaran para pemain ini karena memiliki kecepatan maksimal 120 km/jam. Mobil ini menjadi kendaraan yang paling aman untuk menjelajah map Free Fire karena bentuknya yang tertutup.

4. Motor Amphibious

Motor Amphibious adalah salah satu kendaraan di Free Fire yang terunik. Karena kendaraan ini dapat melaju di darat maupun di air. Untuk kecepatannya bisa mencapai 100 km/jam jika melaju di darat dan 78 km/jam jika melaju di permukaan air. Kendaraan ini bisa kalian temukan di area Cape Town dan Pochinok.

Itulah dia 4 jenis kendaraan yang bisa kalian temukan di dalam permainan. Dengan mengetahui jenis-jenis dari setiap kendaraan di game ini, maka akan lebih memudahkan kalian untuk menggunakan kendaraan tersebut, serta dengan strategi dan cara main Free Fire yang baik dan benar, tidak tertutup kemungkinan akan membawa kalian kepada kemenangan.

Related Posts

1 comment:

  1. Harrah's Casino Reno - JSH Hub
    Harrah's Reno is a casino resort located in 부천 출장샵 Reno, Nevada, on the 김포 출장안마 Quilt 보령 출장샵 of Ra. This 양산 출장샵 casino resort is 1.2 mi (0.1 km) from the Reno 양주 출장마사지

    ReplyDelete