Games Blog

Tuesday, October 9, 2018

Item PUBG Mobile Berguna, Tapi Jarang Digunakan

| Tuesday, October 9, 2018
Item PUBG Mobile - Game PUBG Mobile adalah salah satu game mobile, yang sekarang ini banyak dimainkan oleh pengguna smartphone.

Banyak pengguna smartphone yang terpikat, dengan kehadiran game battle royale tersebut. Karena memang game play dari PUBG Mobile, cukup menantang dan pastinya seru untuk dimainkan.

Seketika popularitas game android terbaru ini, menggeser game mobile lain yang sudah hadir lebih dulu. Sehingga dalam waktu yang relatif singkat, total download PUBG Mobile berhasil meningkat.

Item PUBG Mobile Yang Sebenarnya Berguna

Item PUBG Mobile Yang Jarang Digunakan
Pemain PUBG Mobile pastinya sudah mengerti tentang looting. Loot adalah item-item yang tersedia untuk pemain, yang dapat digunakan sebagai bekal bertahan hidup.

Sedangkan looting adalah, kegiatan yang dilakukan untuk mengumpulkan item-item seperti armor, helm, ransel, senjata ataupun healing item. Semua item PUBG tersebut, akan sangat berguna untuk bertahan hidup.

Berikut ini kita akan membahas, beberapa item PUBG Mobile yang sebenarnya berguna, tapi sangat jarang digunakan.

1. Smoke Grenade

Granat asap adalah salah satu item yang cukup berguna, tapi jarang digunakan oleh pemain. Alasan tidak digunakannya item ini, karena tidak menghasilkan damage bagi musuh. Fungsinya hanya sebagai pengalih perhatian saja, agar pergerakan kita sulit terlihat oleh musuh.

2. Stun Grenade

Stun grenade juga menjadi item yang jarang digunkan, padahal cukup bermanfaat untuk melumpuhkan lawan untuk sesaat.

Item ini hanya bisa digunakan di dalam ruangan saja, sehingga jarang pemain yang menggunakannya. Jika musuh sedang terkena efek dari stun grenade, kita bisa segera menyergap musuhnya dengan mudah.

3. Quickdraw Magazine

Quickdraw Magazine adalah sebuah magazine, yang berguna untuk mengurangi waktu reload senjata. Kebanyakan pemain lebih memilih menggunakan Extended Magazine, yang memiliki kapasitas peluru lebih banyak.

Dengan begitu, mereka bsia memiliki stok peluru yang lebih banyak, untuk menghabisi musuh tanpa harus melakukan reload senjata.

4. Holo Sight

Holograpich Sight adalah sebuah alat pembidik, yang berguna untuk membidik target. Alasan pengguna yang tidak ingin menggunakan Holo Sight, karena ukurannya agak besar, dan mengganggu pandangan.

Ukuran yang besar tersebut mengurangi kewaspadaan pemain.Oleh sebab itu kebanyakan pemain, lebih senang menggunakan Red Dot Sight dibanding Holo Sight.

5. Bandage

Bandage adalah sebuah item PUBG Mobile, yang masuk dalam kategori consumeble. Artinya item ini dapat dikonsumsi, untuk mengembalikan HP pemain.

Pemain lebih senang menggunakan First Aid Kit dari pada Bandage. Karena Firts Aid Kit, mampu memulihkan 75% HP, hanya dengan sekali pemakaian.

Sedangkan Bandage hanya bisa memulihkan 10% HP, dan harus digunakan secara berulang-ulang. Maksimal HP yang dapat dipulihkan oleh Bandage adalah 75% HP.

Baca Juga:

Itulah dia beberapa item PUBG Mobile yang sebenarnya berguna, tapi jarang digunakan oleh pemain. Dalam keadaan genting, item-item tersebut sebenarnya sangat membantu.

Maka tidak ada salahnya, untuk membawa beberapa item tersebut, untuk sekedar berjaga-jaga. Sehingga bisa memberikan pertolongan, bagi pemain PUBG Mobile apk dalam kondisi darurat.

Related Posts

No comments:

Post a Comment